Preferensi pengguna Steam terhadap kartu grafis sepanjang 2024 mengalami beberapa perubahan menarik. Beberapa kartu grafis masih berada di posisi tiga besar, tetapi beberapa lainnya harus rela turun dari posisi sebelumnya. Berdasarkan data dari Steam Hardware Survey, berikut adalah 10 kartu grafis yang paling sering digunakan oleh gamer.
- NVIDIA GeForce RTX 3060: Menutup 2024, RTX 3060 kembali menjadi kartu grafis paling populer dengan pangsa pasar sebesar 6,02%.
- NVIDIA GeForce RTX 4060M: Kartu grafis mobile ini menunjukkan peningkatan signifikan, mencapai 5,04% penggunaan pada Desember 2024.
- NVIDIA GeForce RTX 4060: Versi desktop dari seri 4060 juga diminati. Sebanyak 4,86% pengguna Steam memilih kartu grafis ini.
- NVIDIA GeForce GTX 1650: Meskipun sudah cukup tua, GTX 1650 tetap populer dengan 4,5% pangsa pasar, menunjukkan daya tariknya sebagai kartu grafis entry-level.
- NVIDIA GeForce RTX 4060 Ti: Kartu grafis digunakan oleh 3,91% penggunaan Steam. Ini mencerminkan minat pada performa tinggi dengan harga yang terjangkau.
- NVIDIA GeForce RTX 3060M: Versi mobile dari RTX 3060 ini digunakan oleh 3,5% gamer, menandakan tren peningkatan penggunaan laptop gaming.
- NVIDIA GeForce RTX 3050: Kartu grafis ini mempertahankan popularitasnya dengan 3% pengguna, menawarkan keseimbangan di antara harga dan performa.
- NVIDIA GeForce GTX 1660 Super: Dengan 2,5% pangsa pasar, kartu ini tetap menjadi pilihan bagi gamer yang mencari performa solid tanpa biaya tinggi.
- NVIDIA GeForce RTX 3070: Digunakan oleh 2% pengguna, kartu ini menarik bagi mereka yang menginginkan performa gaming yang tinggi pada resolusi yang lebih tinggi.
- NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti: Meskipun lebih tua, kartu ini masih digunakan oleh 1,5% gamer, menunjukkan keandalannya dalam menjalankan game populer.
Prefensi pengguna kartu grafis yang dirilis oleh Steam mencerminkan dinamika pasar kartu grafis, di mana pengguna terus mencari keseimbangan antara performa, efisiensi, dan harga. Peningkatan penggunaan kartu grafis seri 40 menunjukkan adopsi teknologi terbaru oleh komunitas gamer, sementara kartu grafis lama tetap diminati karena keandalan dan keterjangkauannya. (IMR/D-2)
(Baca juga: 5 Produsen Smartphone Terlaris Global pada 2024, Apple Teratas)
Comments 2