Dataloka.id
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Politik
  • Sports
  • Humaniora
  • Hiburan
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Politik
  • Sports
  • Humaniora
  • Hiburan
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home Humaniora

10 Negara dengan Skor Indeks HAM Tertinggi di Dunia 2024, Indonesia di Posisi 104

Negara dengan skor indeks HAM tertinggi di dunia 2024 didominasi negara Eropa Utara. Indonesia berada di peringkat ke-104 meski dipercaya menjadi Presiden Dewan HAM PBB 2026.

by Raka Maheswara
10 January 2026
in Humaniora
10 Negara dengan Skor Indeks HAM Tertinggi di Dunia 2024, Indonesia di Posisi 104

Negara dengan skor indeks HAM tertinggi di dunia 2024 masih dikuasai negara Eropa Utara. (Sumber: Freepik/rawpixel.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Negara dengan skor indeks HAM tertinggi di dunia 2024 masih didominasi negara-negara Eropa dan Oseania. Berdasarkan data terbaru dari proyek Varieties of Democracy (V-Dem), Swedia dan Estonia menempati posisi teratas dengan skor 0,96.

Laporan Indeks Hak Asasi Manusia 2024 yang dirilis V-Dem menunjukkan bahwa negara-negara Nordik dan Eropa Barat tetap konsisten menempati peringkat atas. Selain Swedia dan Estonia, Denmark, Irlandia, dan Selandia Baru masuk lima besar negara dengan skor indeks HAM tertinggi di dunia 2024.

READ ALSO

Ramadhan 2026 Berapa Hari Lagi, Ini Hitung Mundurnya

Data Aduan Komnas HAM 2025, Konflik Agraria dan Aparat Negara Masih Dominan

Secara lengkap, sepuluh besar negara dengan skor tertinggi adalah Swedia dan Estonia (0,96), Denmark (0,959), Irlandia dan Selandia Baru (0,956), Belgia dan Republik Ceko (0,955), Swiss (0,954), Islandia (0,949), serta Spanyol (0,948).

Di sisi lain, Indonesia menempati peringkat ke-104 dengan skor 0,704. Posisi ini menunjukkan bahwa masih terdapat tantangan dalam pemenuhan dan perlindungan hak asasi manusia, meskipun skor Indonesia berada di atas sejumlah negara berkembang lainnya.

Indeks HAM V-Dem disusun berdasarkan tiga sub-indeks utama, yaitu hak integritas fisik, kebebasan sipil pribadi, dan kebebasan sipil politik. Penilaian dilakukan melalui evaluasi sekitar 3.500 pakar negara yang dikombinasikan dengan riset lanjutan para peneliti. Proyek ini dikelola oleh V-Dem Institute yang berbasis di Universitas Gothenburg, Swedia.

Menariknya, capaian indeks tersebut berjalan beriringan dengan peran diplomatik Indonesia di tingkat global. Indonesia kembali memperoleh kepercayaan dunia internasional dengan ditetapkan sebagai Presiden Dewan Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk periode 2026. Penetapan ini dilakukan dalam pertemuan Dewan HAM PBB pada 8 Januari 2026 di Jenewa.

Kepercayaan tersebut menempatkan Indonesia pada posisi strategis untuk mendorong dialog, kerja sama, dan penguatan agenda HAM di tingkat global, sekaligus menjadi momentum untuk memperbaiki situasi HAM di dalam negeri. (RK/D-1)

(Baca: Indeks Demokrasi Indonesia 2024 Berdasarkan Provinsi)

Source: V-Dem
Tags: demokrasiHak Asasi ManusiaHAMKemanusiaan

Related Posts

Ramadhan 2026 Berapa Hari Lagi, Ini Hitung Mundurnya
Humaniora

Ramadhan 2026 Berapa Hari Lagi, Ini Hitung Mundurnya

19 January 2026
Data Aduan Komnas HAM 2025, Konflik Agraria dan Aparat Negara Masih Dominan
Humaniora

Data Aduan Komnas HAM 2025, Konflik Agraria dan Aparat Negara Masih Dominan

18 January 2026
Media Arus Utama Terdesak Konten Kreator, Ini Strategi Bertahan Perusahaan Media Global
Humaniora

Media Arus Utama Terdesak Konten Kreator, Ini Strategi Bertahan Perusahaan Media Global

18 January 2026
Populasi Muslim di Dunia 2025 Indonesia Teratas, Pakistan dan India Menyusul
Humaniora

Populasi Muslim di Dunia 2025: Indonesia Teratas, Pakistan dan India Menyusul

16 January 2026
Medsos Terpopuler di Dunia Oktober 2025 WhatsApp Ungguli Instagram dan Facebook
Humaniora

Medsos Terpopuler di Dunia Oktober 2025: WhatsApp Ungguli Instagram dan Facebook

15 January 2026
Jumlah Kasus Kekerasan pada Anak di Indonesia 2025, Kekerasan Seksual Mendominasi
Humaniora

Jumlah Kasus Kekerasan pada Anak di Indonesia 2025, Kekerasan Seksual Mendominasi

15 January 2026
Next Post
Resolusi 2026 Warganet Indonesia Peningkatan Diri, Keuangan, dan Kesehatan Paling Banyak Dibicarakan

Resolusi 2026 Warganet Indonesia: Peningkatan Diri dan Keuangan Paling Banyak Dibicarakan

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ramadhan 2026 Berapa Hari Lagi, Ini Hitung Mundurnya
Humaniora

Ramadhan 2026 Berapa Hari Lagi, Ini Hitung Mundurnya

19 January 2026
Data Aduan Komnas HAM 2025, Konflik Agraria dan Aparat Negara Masih Dominan
Humaniora

Data Aduan Komnas HAM 2025, Konflik Agraria dan Aparat Negara Masih Dominan

18 January 2026
Media Arus Utama Terdesak Konten Kreator, Ini Strategi Bertahan Perusahaan Media Global
Humaniora

Media Arus Utama Terdesak Konten Kreator, Ini Strategi Bertahan Perusahaan Media Global

18 January 2026
Populasi Muslim di Dunia 2025 Indonesia Teratas, Pakistan dan India Menyusul
Humaniora

Populasi Muslim di Dunia 2025: Indonesia Teratas, Pakistan dan India Menyusul

16 January 2026
Link Buku Broken Strings Aurelie Moeremans PDF Bahasa Indonesia dan Inggris_-resized-to-large
Berita

Link Buku Broken Strings Aurelie Moeremans PDF Bahasa Indonesia dan Inggris

16 January 2026
Arsenal Menang Tipis 3-2 atas Chelsea pada Leg Pertama Semifinal Carabao Cup 20252026
Berita

Arsenal Menang Tipis 3-2 atas Chelsea pada Leg Pertama Semifinal Carabao Cup 2025/2026

15 January 2026

Categories

  • Berita
  • Bisnis
  • Ekonomi
  • FinTech
  • Global
  • Hiburan
  • Humaniora
  • Politik
  • Sports
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Tim Kami
  • Iklan
  • Pedoman Pemberitaan
  • Karier

© 2025 Dataloka - Jelajahi Dunia dengan Data. Supported by Ersen Media.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Berita
  • Ekonomi
  • Politik
  • Sports
  • Humaniora
  • Hiburan

© 2025 Dataloka - Jelajahi Dunia dengan Data. Supported by Ersen Media.