Pemutusan hubungan kerja atau PHK terus berlanjut hingga Agustus 2024. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) menjelaskan bahwa terdapat 45 ribu orang yang terkena PHK sampai 23 Agustus 2024.
“Sekitar 45.762 orang per hari ini 23 Agustus 2024, tetap didominasi sektor manufaktur atau industri pengolahan. Di-zoom lagi sektor tekstil, garmen, alas kaki,” kata Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PHI dan Jamsos) Kemenaker, Indah Anggoro Putri, Sabtu (23/8).
PHK yang terus terjadi akan memengaruhi berbagai bidang kehidupan, terutama perekonomian negara. Jika merujuk data yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada 1 Agustus 2024, tingkat inflasi Indonesia pada Juli 2024 mencapai 2,13% year-on-year (YoY).
Jumlah ini mengalami penurunan dari sebelumnya sebesar 2,51% (YoY). Selain itu, tingkat deflasi Indonesia mencapai 0,18% secara month-to-month (M-to-M) pada Juli 2024.
Inflasi dan deflasi dapat menunjukan daya beli masyarakat. Menurut Kementerian Keuangan, deflasi merupakan fenomena penurunan harga yang terjadi karena daya beli masyarakat menurun, sedangkan inflasi merupakan peningkatan harga yang terjadi karena meningkatnya peredaran uang dan peningkatan daya beli masyarakat.
Inflasi yang terus menurun sebenarnya bisa dikatakan baik karena memperlihatkan penurunan harga pasar. Namun, penurunan harga pasar juga tidak selamanya menunjukkan ciri-ciri ekonomi yang baik karena dapat melambangkan penurunan daya beli masyarakat. Karena itu, Bank Indonesia menetapkan target inflasi di Indonesia 2,5 plus minus 1% untuk mencapai keseimbangan ekonomi.
Jika melihat target inflasi dari Bank Indonesia, inflasi Indonesia dapat dikatakan masih terkendali. Akan tetapi, tidak tertutup kemungkinan angka inflasi akan terus terjun bebas. Apalagi, tren menurunnya inflasi telah terjadi sejak Maret 2024 dan tren meningkatnya deflasi telah terjadi sejak Juni 2024.
Kondisi ini secara tidak langsung menggambarkan bahwa terjadi penurunan daya beli masyarakat dalam beberapa sektor ekonomi. Data ini kemudian diperkuat dengan PHK yang terus meningkat hingga mencapai 45.762 ribu orang pada 23 Agustus 2024. Tren ini menunjukkan alasan yang terjadi di balik menurunnya inflasi dan meningkatnya deflasi di Indonesia. (IFR/D-2)
(Baca: Tren Indeks Demokrasi Indonesia dalam 10 Tahun Terakhir (2014-2023)
Comments 5