PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 763.679 kendaraan meninggalkan Jabotabek pada periode H-10 hingga H-6 Idulfitri 1446 H, atau selama 21-25 Maret 2025. Angka ini dihitung dari arus lalu lintas di empat gerbang tol utama, yakni Cikampek Utama (arah Trans Jawa), Kalihurip Utama (arah Bandung), Cikupa (arah Merak), dan Ciawi (arah Puncak).
Mayoritas kendaraan mengarah ke Timur dengan total 358.099 unit atau 46,9% dari total volume lalu lintas. Sebanyak 237.016 kendaraan (31,0%) bergerak ke arah Barat, sementara 168.564 kendaraan (22,1%) menuju Selatan.
Di jalur Timur, kendaraan yang melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama menuju Trans Jawa mencapai 204.631 unit, naik 48,8% dibandingkan lalu lintas normal. Adapun kendaraan yang mengarah ke Bandung melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama tercatat sebanyak 153.468 unit, turun 5,8% dibandingkan kondisi normal. Secara keseluruhan, arus kendaraan ke Trans Jawa dan Bandung mencapai 358.099 unit atau meningkat 19,2% dari kondisi normal.
Sementara itu, di jalur Barat, kendaraan yang melintas di Gerbang Tol Cikupa menuju Merak berjumlah 237.016 unit, turun tipis 0,5% dari lalu lintas normal. Di jalur Selatan, kendaraan yang mengarah ke Puncak melalui Gerbang Tol Ciawi tercatat sebanyak 168.564 unit, turun 2,4% dibandingkan kondisi normal.
Secara total, jumlah kendaraan yang keluar dari Jabotabek pada periode ini naik 7,2% dibandingkan periode yang sama pada libur Idulfitri 2024, yang mencatat 712.527 kendaraan. Jika dibandingkan dengan rata-rata lalu lintas normal, peningkatannya mencapai 7,4% dari 711.338 kendaraan.
(Baca: Perkembangan Jumlah Pemudik 10 Tahun Terakhir (2016-2025))
Download aplikasi Dataloka.id di Android sekarang untuk akses informasi berbasis data yang akurat dan terpercaya.
Download aplikasinya di sini.
Atau gabung di WA Channel Dataloka.id untuk update data terbaru, di sini.