Berdasarkan data Kementerian Dalam Negeri, Provinsi Gorontalo memiliki total penduduk sebanyak 1.250.960 jiwa pada 2024. Dari jumlah tersebut, mayoritas penduduk tercatat sebagai lulusan Sekolah Dasar (SD) dengan jumlah mencapai 340.468 jiwa.
Di tingkat pendidikan menengah, sebanyak 238.564 jiwa merupakan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA), sedangkan lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) mencapai 142.674 jiwa. Adapun jumlah penduduk yang belum tamat SD tercatat sebanyak 204.509 jiwa.
Penduduk yang tidak atau belum bersekolah juga masih cukup besar, yakni 236.631 jiwa. Sementara itu, jumlah lulusan pendidikan tinggi lebih sedikit dibanding jenjang di bawahnya. Tercatat, 67.125 jiwa adalah lulusan Strata 1 (S1), 11.844 jiwa lulusan Diploma 3 (D3), dan 3.900 jiwa lulusan Diploma 1 serta Diploma 2 (D1 dan D2).
Untuk jenjang pascasarjana, lulusan Strata 2 (S2) mencapai 4.817 jiwa, sedangkan lulusan Strata 3 (S3) berjumlah 428 jiwa. (NKR/D-1)
(Baca: Jumlah Penduduk Bengkulu 2024 Berdasarkan Tingkat Pendidikan)
Download aplikasi Dataloka.id di Android sekarang untuk akses informasi berbasis data yang akurat dan terpercaya.
Download aplikasinya di sini.
Atau gabung di WA Channel Dataloka.id untuk update data terbaru, di sini.