Pemerintah Provinsi Jawa Timur menetapkan daftar lengkap UMK Jawa Timur 2026 melalui Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 100.3.3.1/937/013/2025 tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota di Jawa Timur Tahun 2026.
Ketentuan tersebut mengatur besaran upah minimum di 38 kabupaten dan kota dengan nilai yang beragam. Dalam susunan itu, Kota Surabaya berada pada posisi tertinggi dengan UMK sebesar Rp5.288.796.
Setelah Surabaya, Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sidoarjo menempati lapisan atas dengan UMK masing-masing Rp5.195.401 dan Rp5.191.541. Sedikit di bawahnya, ada Kabupaten Pasuruan dengan UMK 2026 sebesar Rp5.187.681.
Kabupaten Mojokerto melanjutkan daftar ini dengan UMK 2026 sebesar Rp5.176.101. Sementara itu, Kabupaten Malang berada di bawahnya dengan UMK 2026 sebesar Rp3.802.862, diikuti Kota Malang sebesar Rp3.736.101.
Di sisi lain, kelompok UMK terendah berada di kisaran Rp2,4 juta. Kabupaten Situbondo berada pada posisi terbawah dengan UMK Rp2.483.962. Tidak jauh di atasnya terdapat Kabupaten Sampang dan Kabupaten Bondowoso, masing-masing sebesar Rp2.484.443 dan Rp2.496.886. (RK/D-1)
Daftar Lengkap UMK Jawa Timur 2026
- Kota Surabaya: Rp5.288.796
- Kabupaten Gresik: Rp5.195.401
- Kabupaten Sidoarjo: Rp5.191.541
- Kabupaten Pasuruan: Rp5.187.681
- Kabupaten Mojokerto: Rp5.176.101
- Kabupaten Malang: Rp3.802.862
- Kota Malang: Rp3.736.101
- Kota Batu: Rp3.562.484
- Kota Pasuruan: Rp3.555.301
- Kabupaten Jombang: Rp3.320.770
- Kabupaten Tuban: Rp3.229.092
- Kota Mojokerto: Rp3.208.556
- Kabupaten Lamongan: Rp3.196.328
- Kabupaten Probolinggo: Rp3.164.526
- Kota Probolinggo: Rp3.045.172
- Kabupaten Jember: Rp3.012.197
- Kabupaten Banyuwangi: Rp2.989.145
- Kota Kediri: Rp2.742.806
- Kabupaten Bojonegoro: Rp2.685.983
- Kabupaten Kediri: Rp2.651.603
- Kota Blitar: Rp2.639.518
- Kabupaten Tulungagung: Rp2.628.190
- Kota Madiun: Rp2.588.794
- Kabupaten Lumajang: Rp2.578.320
- Kabupaten Blitar: Rp2.567.744
- Kabupaten Nganjuk: Rp2.564.627
- Kabupaten Ngawi: Rp2.556.815
- Kabupaten Magetan: Rp2.553.866
- Kabupaten Sumenep: Rp2.553.688
- Kabupaten Madiun: Rp2.553.221
- Kabupaten Bangkalan: Rp2.550.274
- Kabupaten Ponorogo: Rp2.549.876
- Kabupaten Trenggalek: Rp2.530.313
- Kabupaten Pamekasan: Rp2.528.004
- Kabupaten Pacitan: Rp2.514.892
- Kabupaten Bondowoso: Rp2.496.886
- Kabupaten Sampang: Rp2.484.443
- Kabupaten Situbondo: Rp2.483.962
(Baca: 10 Kabupaten Kota dengan UMK 2026 Tertinggi di Indonesia)













