Barcelona mencatatkan kemenangan gemilang atas Real Madrid dengan skor 5-2 di final Piala Super Spanyol musim 2024/2025. Pertandingan yang berlangsung seru ini menampilkan aksi menawan dari kedua tim, namun Barca tampil lebih tajam untuk meraih trofi bergengsi ini.
Gol-gol Barcelona datang dari Lamine Yamal (22′), Robert Lewandowski (36′), Alejandro Balde (45+10′), dan dua gol dari Raphinha (39′, 48′). Sementara itu, Real Madrid sempat memberikan perlawanan lewat gol cepat Kylian Mbappe (5′) dan aksi Rodrygo (60′).
Kemenangan ini menjadikan Barcelona tim tersukses dalam sejarah Piala Super Spanyol, dengan koleksi 15 trofi. Real Madrid berada di posisi kedua dengan 13 gelar.
Peringkat ketiga dipegang oleh Athletic Bilbao dan Deportivo La Coruna, masing-masing dengan tiga trofi. Atletico Madrid menyusul dengan dua gelar, sementara Sevilla, Real Zaragoza, Valencia, RCD Mallorca, dan Real Sociedad masing-masing memiliki satu gelar.
Piala Super Spanyol pertama kali digelar pada 1982 dengan Real Sociedad sebagai juara perdana. Kompetisi ini mempertemukan juara Liga Spanyol dan Copa del Rey. Namun, sejak 2019, format turnamen berubah.
Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol (RFEF) bekerja sama dengan pemerintah Arab Saudi untuk menyelenggarakan turnamen ini di Timur Tengah. Jumlah peserta juga bertambah menjadi empat tim, mencakup juara dan runner-up dari Liga Spanyol serta Copa del Rey. (RK/D-1)
(Baca: Pesepak Bola Termahal di Dunia 2025 Versi CIES Football Observatory)
Comments 1