Kylian Mbappé resmi menjadi pesepak bola dengan gaji tertinggi di Liga Spanyol musim 2025/2026. Bergabungnya penyerang asal Prancis tersebut ke Real Madrid berdampak signifikan pada struktur gaji pemain di kompetisi LaLiga.
Mengacu pada data estimasi gaji tahunan para pemain top, Mbappé tercatat menerima bayaran mencapai 31,25 juta euro per tahun. Jumlah ini menempatkannya di urutan pertama, unggul jauh dari pemain lainnya.
Di posisi kedua, ada bek Real Madrid, David Alaba, dengan gaji sebesar 22,5 juta euro per tahun. Sementara itu, lima pemain berbagi posisi ketiga dengan bayaran serupa, yakni Jan Oblak (Atletico Madrid), Vinicius Junior, Robert Lewandowski, dan Jude Bellingham. Keempatnya menerima gaji tahunan sebesar 20,83 juta euro.
Berikutnya, Frenkie de Jong yang memperkuat Barcelona menempati posisi kedelapan dengan bayaran 19 juta euro. Disusul oleh tiga pemain muda, yakni Nico Williams, Lamine Yamal, dan Federico Valverde, masing-masing dengan gaji tahunan sebesar 16,67 juta euro.
Dominasi pemain dari Real Madrid dan Barcelona masih terlihat kuat dalam daftar ini. Klub-klub besar ini tetap menjadi destinasi utama bagi pemain yang ingin mendapat kontrak bernilai tinggi di Liga Spanyol.(NKR/D-1)
Daftar Lengkap Gaji Tertinggi Pesepak Bola Liga Spanyol 2025/2026 :
- Kylian Mbappé – 31.250.000 euro per tahun
- David Alaba – 22.500.000 euro per tahun
- Jan Oblak – 20.830.000 euro per tahun
- Vinicius Junior – 20.830.000 euro per tahun
- Robert Lewandowski – 20.830.000 euro per tahun
- Jude Bellingham – 20.830.000 euro per tahun
- Frenkie de Jong – 19.000.000 euro per tahun
- Nico Williams – 16.670.000 euro per tahun
- Lamine Yamal – 16.670.000 euro per tahun
- Federico Valverde – 16.670.000 euro per tahun
- Trent Alexander-Arnold – 16.670.000 euro per tahun
- Thibaut Courtois – 15.000.000 euro per tahun
- Raphinha – 14.580.000 euro per tahun
- Antonio Rüdiger – 14.580.000 euro per tahun
- Éder Militão – 14.580.000 euro per tahun
- Jules Koundé – 13.550.000 euro per tahun
- Aurélien Tchouaméni – 12.500.000 euro per tahun
- Dani Olmo – 12.500.000 euro per tahun
- Ronald Araujo – 12.500.000 euro per tahun
- Pedri – 12.500.000 euro per tahun
(Baca : Siapa Juara Piala Dunia Antarklub Terbanyak? Berikut Daftarnya)
Download aplikasi Dataloka.id di Android sekarang untuk akses informasi berbasis data yang akurat dan terpercaya.
Download aplikasinya di sini.
Atau gabung di WA Channel Dataloka.id untuk update data terbaru, di sini.