Real Madrid masih menjadi klub tersukses dalam sejarah Liga Champions Eropa dengan koleksi 15 gelar. Sejak menjuarai edisi perdana pada 1956 hingga gelar terakhir yang diraih pada musim 2021/2022, Real Madrid tampil konsisten sebagai kekuatan utama sepak bola Eropa.
Di bawah Real Madrid, AC Milan menjadi klub dengan raihan gelar terbanyak kedua, yakni tujuh trofi. Posisi ketiga dan keempat ditempati bersama oleh Liverpool dan Bayern München yang masing-masing mengoleksi enam gelar.
Barcelona menyusul dengan lima gelar. Sementara klub asal Belanda, Ajax Amsterdam, memiliki empat gelar, yang terakhir diraih pada 1995. Manchester United dan Inter Milan melengkapi daftar delapan besar dengan masing-masing tiga gelar.(NKR/D-1)
Download aplikasi Dataloka.id di Android sekarang untuk akses informasi berbasis data yang akurat dan terpercaya.
Download aplikasinya di sini.
Atau gabung di WA Channel Dataloka.id untuk update data terbaru, di sini.