Real Madrid menjadi klub termahal di Liga Champions 2024/2025 menurut data dari Transfermarkt pada 15 Oktober 2024. Klub dengan perolehan trofi Liga Champions sebanyak 15 kali tersebut memiliki nilai skuad sebesar 1,36 miliar euro atau sekitar Rp22,85 triliun (Rp16.800/euro).
Klub asal Inggris, Manchester City, menempati posisi kedua dengan nilai skuad sebesar 1,26 miliar euro atau sekitar Rp21,17 triliun. Posisi ketiga ditempati oleh klub asal Kota London, Arsenal. Klub asuhan Mikel Arteta ini memiliki nilai skuad sebesar 1,17 miliar euro atau sekitar Rp19,66 triliun.
Kemudian ada klub Spanyol Barcelona dan klub Jerman Bayern Munchen di posisi keempat dan kelima dengan nilai skuad masing-masing sebesar 944 juta euro atau Rp15,86 triliun dan 939,7 juta euro atau Rp15,79 triliun.
Di posisi keenam ada ada klub asal Liga Inggris, Liverpool dengan nilai skuad mencapai 931 juta euro atau Rp15,64 triliun, disusul oleh klub Prancis Paris Saint-Germain di posisi ketujuh dengan nilai skuad 892,5 juta euro atau sekitar Rp14,99 triliun.
Selanjutnya, ada klub asal Italia yang menempati posisi kedelapan, Inter Milan dengan nilai skuad 677,3 juta euro atau Rp11,39 triliun. Di urutan kesembilan dan ke-10 ada klub asal Jerman lainnya, Bayer Leverkusen, dan klub asal Inggris, Aston Villa dengan nilai skuad masing-masing 634,25 juta euro (Rp10,66 triliun) dan 615,45 juta euro (Rp10,34 triliun).
Selain itu, ada juga klub yang memiliki nilai skuad terendah di Liga Champions musim ini. Klub dengan nilai skuad terendah di Liga Champions 2024/2025 adalah Slovan Bratislava. Klub asal Slovakia tersebut memiliki nilai skuad 27,78 juta euro atau Rp10,34 triliun. Klub asal Swiss, Young Boys, berada di atasnya dengan nilai skuad 65,5 juta euro atau Rp1,1 triliun. (NKR/D-1)
(Baca: 10 Pemain Sepak Bola dengan Gaji Tertinggi di Dunia pada 2024)
Penulis: Nouvan K Ramadhan
Editor: Raka Maheswara
Comments 1