Sebanyak 213.860 jemaah haji reguler asal Indonesia tercatat telah melunasi biaya perjalanan haji tahun ini. Data tersebut bersumber dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama.
Jika dilihat dari kelompok usia, mayoritas jemaah berada dalam rentang 41–64 tahun. Jumlahnya mencapai 145.470 orang atau sekitar 68,02% dari total jemaah.
Kelompok usia 65–70 tahun menempati posisi berikutnya dengan 26.049 jemaah. Adapun jemaah berusia 26–40 tahun tercatat sebanyak 18.043 orang, disusul kelompok usia 71–80 tahun sebanyak 15.110 orang.
Sementara itu, jemaah lanjut usia berumur 81–90 tahun berjumlah 5.166 orang. Masih ada pula 314 jemaah yang berusia lebih dari 91 tahun.
Di sisi lain, jemaah dari kelompok usia muda terbilang lebih sedikit. Jemaah berusia 18–25 tahun tercatat sebanyak 3.704 orang, sedangkan yang berusia di bawah 18 tahun hanya empat orang.
Dari sisi jenis kelamin, jemaah laki-laki masih mendominasi dengan jumlah 118.811 orang atau sekitar 55,56%. Sementara itu, jemaah perempuan tercatat sebanyak 95.049 orang atau 44,44%.(NKR/D-1)
(Baca: Jumlah Jemaah Haji Reguler Indonesia 2025 Berdasarkan Pendidikan)
Download aplikasi Dataloka.id di Android sekarang untuk akses informasi berbasis data yang akurat dan terpercaya.
Download aplikasinya di sini.
Atau gabung di WA Channel Dataloka.id untuk update data terbaru, di sini.